Indonesia
Gamereactor
review serial
Loki

Loki - Musim Pertama

Sebuah perjalanan yang menyenangkan. Tidak mengubah hidup, tapi masih tetap sangat bagus.

HQ

Meskipun WandaVision mengambil risiko kreatifnya sendiri, bisa dikatakan bahwa Loki tetap menjadi usaha paling ambisius Marvel dalam hal serialnya sejauh ini. Cakupannya yang antar galaksi, pertanyaannya yang cukup dalam tentang identitas dan takdir, begitu juga menelaah kerumitan dari para villain Marvel, semuanya dalam paket visual yang bervariasi dan penuh warna - ada banyak hal untuk enam episode saja. Dan kini setelah petualangannya berakhir (untuk sekarang), waktunya untuk melihat kembali dan menilai bagaimana hasil dari usaha tersebut.

Musim pertama Loki adalah acara yang cepat, artinya meskipun ia menawarkan beberapa momen sunyi dengan percakapan dan penjelasan yang lebih bermakna, ia tetap mengorbankan sedikit kedalamannya demi tempo yang sangat cepat. Maka dari itu ia tidak pernah berlama-lama memberi waktu terhadap kesalahan narasinya, tetapi ia juga tidak memberikan kita waktu untuk menerima dan sepenuhnya memahami beberapa momennya yang berat. Ini, pada akhirnya, adalah sebuah ciri khas Marvel.

HQ

Tapi kita tidak bisa menyalahkan variasi petualangan dari awal hingga akhirnya. Loki membawa kita ke lorong-lorong TVA yang terinspirasi dari tahun 60-an ke planet mati yang hampir terinspirasi Guardians of the Galaxy, mulai dari mal perbelanjaan di tengah-tengah badai mematikan ke tempat-tempat di ujung waktu. Meskipun terdapat level CGI yang kualitasnya tidak rata di beberapa episode, ia adalah acara yang terealisasi secara brilian sejak awal hingga selesai, membuat penampilan dan suasana dunia nyata dari Falcon and the Winter Soldier terlihat membosankan jika dibandingkan.

Ini adalah iklan:

Pengaturan tempatnya memang masih menjadi masalah, karena ia terkadang mengaduk emosinya terlalu cepat untuk bisa dirasakan betul. Ia bahkan mengganggu dialognya di titik-titik tertentu, membuatmu mempertanyakan apakah suatu percakapan dari hati ke hati adalah ironis atau komikal, hanya untuk menemukan bahwa itu karena kamu keluar terlalu cepat dari sebuah adegan komedi untuk benar-benar mengapresiasi bobot dari dramanya. Ini adalah keseimbangan yang rapuh, terutama dengan jumlah episode yang pendek, namun sebagian besar menyenangkan untuk ditonton dan disusun dengan efisien.

Meskipun penyampaiannya bisa cacat di beberapa tempat, terutama dari Tom Hiddleston, yang sebagian besar memang brilian, namun tersandung beberapa kali akibat penulisannya. Secara umum aktingnya bagus. Owen Wilson memberikan kita salah satu performa terbaiknya dalam beberapa tahun terakhir sebagai Mobius, dan Sophia di Martino juga tak kalah hebat. Bahkan ada seorang karakter rahasia di akhir, yang memesona di episode terakhir. Ia benar-benar patut untuk ditunggu, dan akan hadir lagi nantinya.

LokiLoki

Namun, satu area yang benar-benar kurang dari acara ini adalah pada adegan laganya. Jujur saja, meskipun Loki melemparkan mantra ke sana-sini, dan menghajar beberapa orang, pertarungan fisik memang bukan ciri khas sang Dewa Keonaran, jadi melihat adegan-adegan menarik turun derajat menjadi keramaian yang dikoreografi dengan buruk sangatlah mengecewakan. Dan semua pertarungan ini jauh di bawah standar dari sebuah proyek Marvel. Terutama di satu adegan, ia begitu buruk sehingga kamu bisa melihat para pemeran penggantinya tidak menyentuh satu sama lain, yang membuat kami merasa ada sebuah ilusi yang terjadi, seakan itu memang disengaja - tetapi tidak demikian.

Ini adalah iklan:

Untungnya, tidak begitu banyak adegan seperti itu di musim pertama Loki, dan sebagian besar ia dihabiskan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan besar. Terutama Loki yang telah menerima perannya di MCU sebagai seorang penjahat, seorang pembunuh, dan seseorang yang ditakdirkan untuk kalah selamanya, adalah sebuah pendekatan yang menarik. Menjaga satu lini masa tertentu juga menarik dari sudut pandang komik, di mana Loki akan menjadi pintu pembuka bagi MCU, yang akan bersandar lebih banyak ke arah multiverse ke depannya. Kamu harus menonton Loki untuk mengapresiasi semua yang akan datang di MCU ke depannya.

Ini adalah sebuah perjalanan yang menyenangkan. Tidak mengubah hidup, tetapi sangat bagus. Loki disusun dengan baik, setidaknya di sebagian besarnya, dan melayangkan pertanyaan-pertanyaan menarik atas karakter dan penontonnya. Untuk itu, kamu patut menontonnya.

Loki
LokiLoki
08 Gamereactor Indonesia
8 / 10
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait

0
Loki Musim 2 - Ulasan Musim Penuh

Loki Musim 2 - Ulasan Musim Penuh

TEKS SERIES. Ditulis oleh Ben Lyons

Apakah Asgardian Tom Hiddleston telah menyelamatkan MCU atau apakah ini pil lain yang sulit untuk ditelan?

0
Loki - Musim 2 Episode 1

Loki - Musim 2 Episode 1

TEKS SERIES. Ditulis oleh Ben Lyons

Tom Hiddleston kembali sebagai penjahat yang menjadi pahlawan dalam seri Marvel Cinematic Universe terbaru.



Loading next content