Indonesia
Gamereactor
berita
GRIS

Facebook menilai trailer GRIS terlalu "bernada seksual"

Kalau dari apa yang kami lihat sih, tidak demikian. Bagaimana menurutmu?

HQ

GRIS adalah salah satu indie game terindah dan terbaik di tahun 2018, tapi tampaknya karya pelukis Conrad Roset ini tak dinilai terlalu baik oleh sistem penyensoran Facebook. Menurut penerbit Devolver Digital melalui Twitter,

"Facebook menolah sebuah iklan trailer peluncuran GRIS karena adegan "bernada seksual" ini, jadi tahun ini telah berjalan baik sejauh ini."

Adegan yang "melanggar" tersebut dapat ditemukan pada video di bawah, yang merupakan salah satu sekuens paling menyentuh di dalam game, dengan patung yang merepresentasikan sang protagonis mulai hancur.

Sebelum membuat game pertamanya ini, Conrad Roset telah memamerkan lukisannya di galeri seni dan museum di seluruh dunia. di mana karya-karyanya yang penuh renungan ini tak pernah dinilai melanggar norma. Sang seniman sendiri mengklaim bahwa, "Saya mencari keindahan yang dipancarkan oleh tubuh, saya suka menggambar figur wanita."

Tapi ini bukan pertama kalinya - dan kami yakin tak akan jadi yang terakhir - ini sebuah bukti bahwa algoritma penyensoran komputer tak dapat membedakan antara seni dan konten berisi hal seksual yang eksplisit.

Simak sendiri reakaman yang "bernada seksual" di bawah ini, apakah menurutmu demikian?

HQ

Teks terkait

0
GRISScore

GRIS

REVIEW. Ditulis oleh Sam Bishop

Di dunia abu-abu tanpa kehidupan, apakah kamu bisa membuatnya kembali berwarna?



Loading next content