LIVE
HQ
logo hd live | Pepper Grinder
See in hd icon

Chat

X
      😁 😂 😃 😄 😅 😆 😇 😈 😉 😊 😋 😌 😍 😏 😐 😑 😒 😓 😔 😕 😖 😗 😘 😙 😚 😛 😜 😝 😞 😟 😠 😡 😢 😣 😤 😥 😦 😧 😨 😩 😪 😫 😬 😭 😮 😯 😰 😱 😲 😳 😴 😵 😶 😷 😸 😹 😺 😻 😼 😽 😾 😿 🙀 🙁 🙂 🙃 🙄
      Indonesia
      Gamereactor
      artikel
      Control

      Control, Alan Wake dan Teori-teori di Ekspansi AWE

      Saat dunia Alan Wake dan Control bertemu bulan ini, kami berspekulasi bagaimana dua dunia ini menyatu.

      HQ
      HQ

      Alan Wake akan memasuki dunia Control, kita sudah beberapa lama tahu soal itu. Selama itu, sudah bertumpuk berbagai teori akan apa yang bisa ditemui para pemain di ekspansi AWE untuk game teranyar Remedy ini. Tapi hati-hati, teori crossover Alan Wake akan menyelami spoiler yang dalamnya melebihi kecelakaan Mrs. Wake di Cauldron Lake, jadi kalau kamu belum memainkan dua game sebelumnya, bersiaplah untuk spoiler yang mungkin akan menghancurkan pengalaman bermainmu. Anggaplah ini peringatan.

      Alan Wake, yang dirilis Remedy pada 2010, menceritakan kisah seorang pria dan istrinya yang, setelah masa-masa sulit baik secara personal maupun profesional, memutuskan untuk pergi berlibur bersama demi menghilangkan stres. Akan tetapi, tanpa Wake ketahui, istrinya memiliki rencana yang berkaitan dengan kehidupan profesional suaminya sebagai seorang penulis. Sang istri ingin Wake mencoba menulis di tempat terpencil, sebuah ide yang tidak disambut bahagia oleh Wake saat ia menemukan sebuah mesin tik di lantai atas kabin tempat mereka menginap. Namun segera isu-isu dalam hubungan mereka tidak lagi menjadi fokus utama dalam narasi, karena kabin tempat mereka berada sekarang bukanlah rumah yang seharusnya mereka inapi. Saat mereka menerima kunci rumah segera setelah tiba di kota kecil Bright Falls dan Oh Deer Diner-nya, Wake bertemu dengan seorang wanita asing alih-alih Carl Stucky, dan wanita ini bukanlah perempuan biasa melainkan sejenis entitas. Ternyata, Bird Leg Cabin tempat mereka akhirnya menginap sudah lenyap semenjak letusan gunung berapi beberapa dekade yang lalu—tapi, di sinilah mereka sekarang.

      Latar palsu ini disadari oleh pasangan ini setelah Alan menemukan mesin tik yang disiapkan di kabin oleh sang istri, mendorongnya untuk lari keluar demi mengosongkan pikiran di malam hari, meninggalkan sang istri yang sangat takut akan kegelapan di dalam kabin yang kemudian tiba-tiba mati listrik. Sebuah jeritan terdengar, dan saat Alan kembali ke kabin, tubuh Alice sedang diseret oleh sesuatu, melewati pagar teras, ke dalam danau yang gelap. Alan menceburkan diri untuk mengejar, namun saat ia tersadar, ia berada dalam sebuah mobil yang mengalami kecelakaan di pegunungan sementara figur-figur bayangan mengelilingi lingkungan sekitarnya. Makhluk-makhluk rusak yang tidak memiliki kontrol atas tubuh mereka, merapal kalimat-kalimat, yang seakan diucapkan oleh sebuah entitas yang ingin terlihat menyerupai manusia.

      Ini adalah iklan:

      Bisa diteorikan bahwa makhluk-makhluk ini juga terkait dengan kejadian-kejadian di Control, karena Barbara Jagger, wanita yang ditemui sebelumnya di diner, bukanlah sosok antagonis Alan Wake yang sesungguhnya. Entitas atau 'The Dark Presence' yang mengontrol tubuh sang wanita beserta orang-orang lain di Bright Falls-lah antagonis sebenarnya. Bisakah entitas ini dikaitkan dengan sosok yang merusak orang-orang di Control? Apakah ini entitas yang sama, dan jika begitu, apakah preferensinya akan seniman sudah berubah atau meluas sejak kejadian Bright Falls? Secara teknis, bisa jadi ada segudang varian mengingat Jesse Faden di Control memiliki pendamping sebuah entitas. Selain itu, kami berasumsi bahwa The Dark Presence sudah tinggal di Oldest House untuk beberapa lama bersama Wake, karena ada sebuah Easter egg yang menunjukkan Alan yang sedang mengetik sementara gambar proyektor jatuh di atas halaman sebuah manuskrip.

      Control

      Jika mengingat kembali perkenalan Alan Wake setelah memainkan Control, sulit untuk tidak memikirkan Bird Leg Cabin sebagai tempat yang menyimpan kekuatan dan sebuah tempat yang sering mengalami Altered World Events (AWE), apalagi karena dua pengalaman ini sudah saling terkait untuk waktu yang lama. Meski dulu tidak terlalu jelas, lagu Balance Slays the Demon milik band Old Gods of Asgard dalam game yang dibawakan oleh band sungguhan Poets of the Fall yang muncul di Alan Wake's American Nightmare, menyembunyikan sebuah pesan, 'It will happen again, in another town, a town called Ordinary' ('Ini akan terjadi lagi, di kota lain, sebuah kota bernama Ordinary'). Pesan ini ditemukan setelah memutar lagu tersebut dari belakang (ingat, ini terjadi di tahun 2012). Ordinary, yang kamu tentu tahu jika kamu sudah memainkan Control, adalah kota di mana Jesse dan saudaranya, Dylan, berasal. Kota ini juga adalah tempat di mana Jesse bertemu dengan entitas yang mengikutinya sepanjang game. Jadi, dengan pengetahuan yang kita miliki sekarang, tampaknya kejadian-kejadian di Bright Falls mirip dengan apa yang terjadi di Ordinary. Semuanya telah terjadi kembali.

      Kembali ke game dasar Alan Wake, kita tahu bahwa Alan Wake memiliki kekuatan untuk mengukir masa depannya sendiri dan masa depan orang lain dengan menulis skenario di mesin tik-nya, baik secara sadar maupun tidak. Kita juga tahu bahwa clicker-nya (yang awalnya diberikan kepada istrinya untuk menenangkan sang istri saat listrik mati—sebuah metafor untuk saklar lampu, jika bisa dibilang begitu) memiliki kekuatan besar—cukup untuk mengusir ancaman dan mengirim istri Alan ke dunia nyata sementara Alan sendiri tertinggal, terjebak di dimensi penuh bahaya.

      Ini adalah iklan:

      Tentu saja semua teori ini hanyalah teori, asumsi yang ditarik dari informasi lama, namun saya pikir baik clicker (yang sudah dicurigai sebagai benda yang memiliki kekuatan, berdasarkan halaman-halaman dokumen di Control) atau mesin tik—mungkin keduanya—adalah objek-objek yang memiliki kekuatan dan mampu mengubah kejadian-kejadian di sekitar mereka. Mesin tik ini menyulut percikan berupa naratif Alan Wake dan clicker memadamkan api entitas antagonisnya. Menimbang fakta bahwa ada seorang Alan yang berbeda yang mengambil tempat Alan yang asli, saya juga berasumsi bahwa Mr Scratch, sebagaimana panggilannya di dalam game, adalah sebuah 'wadah' rusak—layaknya Barbara Jagger—dan diri sejati Alan berada di luar batas kenyataan, atau Mr Scratch berhasil menyeberang ke dunia nyata lewat sebuah dimensi cermin yang mirip, atau malah identik, dengan dimensi yang kita telusuri sebagai Jesse. Meski misi di Control adalah sebuah misi sampingan, di sana Jesse menyeberang melalui sebuah cermin sungguhan ke dimensi cermin di mana semuanya terjadi dalam arah sebaliknya. Mendengarkan rekaman suara dari dimensi cermin di luar akan berujung dengan suara tersebut diputar dari belakang, berlaku sebaliknya. Jesse menemui bayangan-cermin dari dirinya sendiri yang tidak bersahabat. Apakah Mr Scratch adalah bayangan-cermin yang berhasil kabur dari dimensinya sendiri? Ingat bahwa Alan Wake's American Nightmare yang berfokus pada Mr Scratch memiliki pesan rahasia yang direkam terbalik. Semuanya hanya teori, namun tidak ada salahnya berspekulasi.

      Saya akan meninggalkan beberapa ide terakhir: saya menduga, Alan Wake akan menulis cerita yang akan dijalani oleh Jesse di AWE. Bahkan, saya pikir bisa jadi ini adalah rencana intinya—mungkin keseluruhan Control ditulis oleh Wake. Di Control, kamu bisa menemukan informasi yang menyebut Wake sebagai Prima Candidate (layaknya Jesse), mungkin karena kemampuannya untuk mengontrol, meskipun hanya sebagian, sebuah lingkungan yang begitu tak terkontrol. Saya menduga bahwa 'wadah-wadah' yang berkeliaran dalam gelap di Bright Falls juga rusak dalam cara yang sama dengan Dylan, saudara Jesse, karena mereka semua berlaku seolah orang asing yang berusaha hidup dalam tubuh dan pikiran yang tidak familiar. Saya pikir kita akan bertemu dengan Mr Scratch dan di AWE kita akan melihat lebih banyak objek-objek yang memiliki kekuatan. Saya juga menduga bahwa barang-barang yang bisa dikoleksi di sini mayoritas akan berupa halaman-halaman manuskrip yang memberi petunjuk akan apa saja yang bisa terjadi. Alan menunggu, mungkin jauh di dalam bangunan, dan sebentar lagi teori-teori tidak akan dibutuhkan lagi.

      AWE akan dirilis pada 27 Agustus tahun ini untuk PC, PlayStation 4 dan Xbox One, jadi pastikan save file-mu adalah save file di mana kamu telah menyelesaikan ceritanya, karena kamu harus menamatkan game ini sebelum memulai AWE.

      Apa pendapatmu tentang semua ini? Beritahu kami tentang teorimu di kolom komentar di bawah.

      HQ

      Teks terkait

      0
      Control: AWEScore

      Control: AWE

      REVIEW. Ditulis oleh Ricardo C. Esteves

      Jika kamu adalah penggemar dari Alan Wake dan Control, ini patut kamu coba. Namun, jika kamu belum pernah memainkan Alan Wake, sebaiknya tinggalkan saja.



      Loading next content